Penyalahgunaan dalam
Menggunakan Sosial Media dengan Literasi Digital
Oleh
Loise Chisanta Ginting
Dibukukan dalam buku berjudul Literasi Digital
Di zaman sekarang ini, teknologi berkembang pesat, segala
sesuatu yang dianggap mustahil di masa lalu kini perlahan menjadi kenyataan
yang bisa kita manfaatkan. era digital menyebabkan terjadinya digitalisasi,
internet khususnya teknologi informasi yang dahulu menggunakan Media massa
sekarang beralih ke media baru atau internet karena adanya pergeseran budaya
dalam memberikan informasi. kemampuan teknologi digital memungkinkan masyarakat
mendapatkan informasi dengan mudah dan cepat. Dengan begitu banyak platform
yang tersedia, seperti Facebook, Twitter, Instagram, dan lain-lain, masyarakat
dapat terhubung dengan teman, keluarga, dan bahkan orang asing di seluruh
dunia. Namun, seperti halnya dengan setiap teknologi, ada risiko penyalahgunaan
yang terkait dengan penggunaan sosial media. Untuk mengatasi hal ini, penting
bagi individu untuk memiliki literasi digital yang memadai.
Oleh karena itu, memiliki keterampilan
literasi digital yang kuat memungkinkan individu untuk secara kritis
mengevaluasi kebenaran informasi sebelum mempercayainya atau membagikannya
kepada orang lain. Selain itu, penyalahgunaan sosial media juga dapat terjadi
dalam bentuk pelecehan atau penghinaan online, platform sosial media dapat
mendorong beberapa individu untuk secara sembarangan atau jahat dalam berkata-kata
mereka. Ini bisa berupa penyerangan pribadi, pelecehan seksual, atau penghinaan
rasial dan etnis.
Literasi digital membantu individu untuk
memahami pentingnya menghormati orang lain secara online, dan untuk memahami
konsekuensi dari tindakan mereka. Dengan pemahaman ini, pengguna sosial media
dapat bertindak secara bertanggung jawab dan membangun lingkungan online yang
positif. Selain itu, kecanduan sosial media juga merupakan bentuk
penyalahgunaan yang umum terjadi. Banyak orang merasa tergantung pada sosial
media, dan menghabiskan terlalu banyak waktu di platform tersebut. Ketika
penggunaan sosial media berlebihan, dampak negatif dapat terjadi pada kesehatan
mental. Dengan adanya Literasi Digital merupakan fokus Bersama dengan upaya
yang perlu dilakukan dalam mencegah penyebaran negatif serta berita hoaks. Melalui
litetasi digital masyarakat Indonesia diharapkan bisa memanfaatkan teknologi
digital dengan tetap menjunjung tinggi sebuah nilai-nilai didalam kehidupan
berbudaya, berbangsa,dan bernegara.
Literasi digital juga
merupakan sebuah pengetahuan serta kemampuan dalam menggunakan media digital,
alat-alat komunikasi dalam membuat informasi dan memanfaatkannya secara sehat,
bijak, cerdas, didalam kehidupan sehari-hari. Dengan adanya literasi digital, masyarakat memiliki kemampuan untuk
menggunakan teknolog informasi dan komunikasi dengan baik serta bijak
Manfaat literasi digital di antaranya: Literasi
digital dapat meningkatkan konsentrasi individu.serta menambah kemampuan
individu didalam sebuah membaca dan menuliskan sebuah informasi yang penting
dan literasi digital membuat kita akan tahu bahwa menggunakan teknologi harus
dimanfaatkan dengan baik dan bijak kitalah yang harus mampu mengendalikan
teknologi, bukan kita yang dikendalikan oleh teknologi. Dimulai dari kesadaran
diri sendiri yang merupakan penting sikap bijaksana dalam penggunaan teknologi
dan hal baik ini akan mampu disebarkan dan menjadi panutan terlebih bagi
generasi selanjutnya. ayo mari kita terapkan sikap hati-hati dan waspada dalam
menggunakan teknologi terlebih platform sosial media dimana pun.kalau tidak
sekarang kita mulai kapan lagi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar