Lagu-lagu ini bukan dimaksudkan sebagai upaya menjiplak untuk diperdagangkan, akan tetapi semata-mata ingin mendekatkan Bahasa Arab kepada kaum muslimin, khususnya para guru, dalam kapasitas mereka sebagai pendidik, agar dapat memberikan tambahan wawasan, dalam suasana relak dan santai, sekaligus sebagai media belajar mengakrabi Bahasa Arab, yang selama ini masih dianggap sebagai momok oleh sebagian pelajar khususnya, dan kaum muslimin umumnya.
Mengenai irama dan not nya sama, hanya susunan redaksinya yang diganti dengan Bahasa Arab. Selagi anak-anak senang menyanyi, Insya Allah ada manfaatnya; bukan saja secara scientis, tetapi juga secara ideologis, edukatis, psikologis, sosiologis, etis, dan estetis. Dan di belakangnya kami tambahkan model-model ucapan Bahasa Arab yang suka dipakai sehari-hari, siapa tahu ada guna, faidah, dan manfaatnya. Amin.
Semoga Allah SWT memberikan kemudahan kepada kita semua. Amin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar