Mengubah Kendala Menjadi Pahala
Mengubah Kendala Menjadi Pahala
Penulis: Sudarto
Tebal: 80
halaman
Cetakan Pertama: Januari
2018
ISBN: 978-602-5944-61-1
Buku ini penulis susun dan tulis
atas dasar pengalaman yang penulis lakukan di sekolah dalam rangka meningkatkan
mutu layanan pendidikan, khususnya dalam bidang Penguatan Pendidikan Karakter
(PPK) di sekolah. Mutu layanan pendidikan di sekolah merupakan derajad kesan
peserta didik dalam memperoleh layanan pendidikan di sekolah, karena itu penulis
berupaya semaksimal mungkin untuk senantiasa meningkatkannya agar bisa menopang
hasil dari layanan tersebut, berupa mutu pendidikan yang lebih baik.
Penulis telah merancang dan
menyusun buku ini dengan sebaik-baiknya sesuai realita yang ada, namun karena
keterbatasannya, masih dijumpai kekurangan di sana-sini. Penulis masih belum
mampu membeberkan semua pengalaman terbaik dalam mengelola sekolah untuk
meningkatkan layanan mutu pendidikan. Ini adalah sebagian kecil dari kegiatan
manajerial Kepala Sekolah yang masih perlu pengembangan. Pengalaman ini
merupakan pengalaman terbaik pada semester ini dalam rangka memberikan
pelayanan PPK di sekolah.
Buku ini diharapkan bisa sebagai salah
satu referensi dalam mengelola suatu sekolah. Karena dalam buku ini ditemukan
solusi terbaik saat ini dalam rangka menghadapi permasalahan yang timbul akibat
pemberlakuan program lainnya. Maka dari itu, penulis memberi judul Mengubah
Kendala Menjadi Pahala. Ini adalah salah satu trik untuk menangkap peluang
dalam menghadapi permasalahan.
By :
alqalammedialestari
at
Januari 12, 2020
Tags :
Buku
Non Fiksi
Non Fiksi Terbaru
8/grid/Non Fiksi/1-1/640
Tidak ada komentar:
Posting Komentar